Minggu, 19 Mei 2024  
Hukrim / Bisnis Narkoba Miliaran Rupiah Milik Napi Nusakambangan Terbongkar
Bisnis Narkoba Miliaran Rupiah Milik Napi Nusakambangan Terbongkar

Hukrim - - Jumat, 16/09/2016 - 08:49:38 WIB

SEMARANG, situsriau. com - Kasus peredaran narkotika yang libatkan napi di Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Nusakambangan dan Pekalongan, Jawa Tengah, terbongkar.

Operasi haram itu rupanya sudah berlangsung selama lima tahun. 

"Narkotika ini dikendalikan dari jaringan Lapas Nusakambangan dan Pekalongan. Jaringan ini sudah beroperasi selama lima tahun di Jawa Tengah. Kasus ini masih terus kita kembangkan," kata Kepala Polda Jateng Irjen Condro Kirono, di Polda Jawa Tengah, Kamis (15/9/16).

Condro menuturkan, awal pengungkapan ini bermula dari penangkapan pengedar sabu pada 7 Agustus 2016. Dari tangan pelaku, polisi mendapatkan sabu seberat 1 gram. Temuan ini lalu dikembangkan hingga akhirnya polisi berhasil menangkap dua pengedar dengan barang bukti sabu seberat 6,5 ons.

"Sabu 6,5 ons ini hampir satu kilogram. Di Jateng, temuan ini cukup besar. Sabu ini kalau berhasil lepas, maka ada dua ribu orang Jawa Tengah yang akan kecanduan," ungkap Condro.

Condro menaksir sabu 6,5 ons ini bernilai Rp1,5 miliar. Condro mendorong masyarakat Jateng dari segala elemen benar-benar mewaspadai peredaran narkotika. "Kita mendorong Pemda, ulama, tokoh masyarakat, dan orangtua menjaga keluarga mereka," tegas Condro.

Dengan alasan mencegah kebocoran pengembangan kasus, Polda Jateng tidak secara detail mengungkap identitas para pelaku. Namun, ke tiga pelaku ini biasa dipanggil Guntur, Rizky, dan Yayan.

Condro mengaku belum mengetahui apakah gembong narkotika di Lapas Nusakambangan terhubung dengan bandar narkoba di Lapas Pekalongan. 

"Kita masih di luar. Akan kita kembangkan apakah masing-masing berhubungan. Tapi memang pelaku yang ditangkap berhubungan dari luar dengan jaringan narkotika di dua lapas tersebut" katanya. (sr5, in)

Kami menerima tulisan mengenai informasi yang bernilai berita
Silahkan SMS ke 08117533365
atau Email: situsriau.redaksi@gmail.com
Lengkapi data diri secara lengkap.
----- Akses kami via mobile m.situsriau.com -----

 
Redaksi | Email | Galeri Foto | Pedoman Media Siber
Copyright 2012-2020 PT. SITUS RIAU INTIMEDIA, All Rights Reserved