Jum'at, 26 April 2024  
Bupati Mursini Ikut Goro
Dibangun 5.Tahun Lalu, Pasar Tradisional Berbasis Modern Segera Difungsikan

Advetorial Kuantan Singingi - - Kamis, 20/06/2019 - 18:52:07 WIB

TELUK KUANTAN, situsriau.com - Bangunan pasar Tradisional berbasis modern yang dibangun oleh pemerintah Kabupaten Kuantan Singingi tahun 2014 lalu segera akan difungsikan.

Seluruh pedagang eks pasar terminal atau pasar lumpur yang sebelumnya direlokasi ke pasar rakyat akan dipindahkan ke pasar tradisional berbasis modern tersebut pada 10 Juli mendatang.

Menjelang bangunan pasar ini ditempati pedagang, Bupati Mursini bersama seluruh pegawai, TNI/Polri dan pelajar melakukan gotong royong membersihkan pasar tersebut yang kondisinya terlihat Kotor dan semak karena kurang terawat, Kamis (20/6/2019) pagi.

Disela-sela kegiatan Bupati Mursini mengatakan gotong royong dilakukan agar pasar terlihat rapi. 

Ia mengatakan awalnya perpindahan pedagang ini dijadwalkan sebelum lebaran. Namun pihak pedagang minta diundur sehingga disepakati 10 Juli nanti.

"Mudah-mudahan sesuai jadwal," katanya.

Sementara Kepala Dinas Koperasi, UKM, Perdagangan dan Perindustrian Kuansing, Azhar mengatakan siang ini usai Goro akan dilakukan pengundian.

"Setelah gotong royong, siang ini kita cabut undian untuk menentukan lokadi lapak untuk masing- masing pedagang," ujarnya.( Ultrasandi)

Kami menerima tulisan mengenai informasi yang bernilai berita
Silahkan SMS ke 08117533365
atau Email: situsriau.redaksi@gmail.com
Lengkapi data diri secara lengkap.
----- Akses kami via mobile m.situsriau.com -----

Redaksi | Email | Galeri Foto | Pedoman Media Siber
Copyright 2012-2020 PT. SITUS RIAU INTIMEDIA, All Rights Reserved