Jum'at, 29 Maret 2024  
Wagubri: Karhutla Bukan hanya Tanggungjawab Pemerintah

Advetorial Pemprov Riau - - Sabtu, 11/07/2020 - 09:34:13 WIB

PEKANBARU, situsriau.com - Wakil Gubernur Riau Edy Natar Nasution yang juga sebagai Wakil Komandan Satuan Tugas (Wadansatgas) Kebakaran Hutan dan Lahan (Karhutla) Provinsi Riau mengatakan, permasalahan Karhutla saat ini bukan hanya tanggung jawab pemerintah namun juga tanggung jawab kita bersama.

Hal tersebut disampaikannya saat acara Baksos dan apresiasi masyarakat bagi pejuang pemadam kebakaran Hutan dan Lahan (Karhutla) Riau di Posko Relawan Karhutla Polda Riau, Purna MTQ – Pekanbaru, Jumat (10/7/20).
 
"Masalah Karhutla ini bukan hanya menjadi tanggung jawab pemerintah, TNI dan Polri akan tetapi juga masalah kita bersama, untuk itu diperlukan sinergitas antara semua pihak agar kita bisa mengatasi dan mencegah Karhutla di Provinsi Riau ini,"ungkapnya.

Ia juga mengatakan sinergitas sangat diperlukan baik itu relawan dan petugas di lapangan serta semua pihak yang terus  bekerja dalam upaya pencegahan terjadinya Karhutla di Provinsi Riau.

"Masalah Karhutla ini merupakan tanggungjawab kita semua karena masalah yang akan muncul akibat Karhutla ini juga dirasakan oleh semua pihak,kalau kita bersatu padu tidak ada yang tidak bisa kita lakukan bersama khususnya maslah Karhutla ini,"tegasnya.(sr5, mc)

Kami menerima tulisan mengenai informasi yang bernilai berita
Silahkan SMS ke 08117533365
atau Email: situsriau.redaksi@gmail.com
Lengkapi data diri secara lengkap.
----- Akses kami via mobile m.situsriau.com -----

Redaksi | Email | Galeri Foto | Pedoman Media Siber
Copyright 2012-2020 PT. SITUS RIAU INTIMEDIA, All Rights Reserved