Kamis, 28 Maret 2024  
Tenang...Kebutuhan Beras Rohul untuk 3 Bulan ke Depan Dijamin Aman

Advetorial Rokan Hulu - - Selasa, 24/03/2020 - 08:21:56 WIB

PASIR PANGARAIAN, situsriau.com - Dengan adanya penetapan status darurat COVID-19 atau Corona di Rokan Hulu (Rohul), saat ini untuk kebutuhan beras di Rohul hingga 3 bulan ke depan masih aman.

Itu diakui Sekda Rohul H.Abdul Haris didampingi Kapolres Rohul AKBP Dasmin Ginting, Senin (23/3/20) kepada wartawan, usai telekonferensi​ dengan Gubernur Riau terkait kesiapan kabupaten/ kota mengantisipasi peyebaran Corona, di ruang rapat rumah dinas Bupati Rohul.

Sekda Abdul Haris juga menegaskan, dari koordinasi pangan yang dilakukan Pemkab Rohul dengan pihak Forum Bulog Rohul, untuk ketersediaan pangan khususnya beras hingga kini masih tersedia untuk 3 bulan ke depan.

"Dimana cadangan beras Pemkab Rohul yang ada di gudang Bulog Rohul masih tersedia 100 ton. Artinya kebutuhan pangan kita di Rohul masih aman setelah adanya penetapan status darurat COVID-19," kata Sekda Abdul Haris.

Selain masalah pangan, Kabupaten Rohul bersama instansi terkait lainnya seperti TNI- Polri, juga sudah bersama-sama mensosialisasikan ke masyarakat mengantisipasi penyebaran Corona. Upaya itu agar Corona tidak ada di Rohul.

Sekda mengakui, di Rohul sendiri sampai saat ini masih nihil orang yang terinfeksi Corona. Namun ada 91 Orang Dalam Pengawasan (ODP).

Sekda juga mengakui, selain kebutuhan beras yang masih memadai, Pemkab Rohul juga sudah buat surat edaran, baik di masyarakat ke sekolah-sekolah maupun maupun ke perusahaan-perusahaan, agar bisa menjaga diri masing-masing juga mengurangi aktivitas di luar rumah.

"Termasuk bagi perusahaan juga kita sudah laporan, untuk melakukan pengawasan ketat terhadap karyawan yang ada di perusahaannya. Juga mereka diminta melakukan seleksi Mandiri bagi karyawan yang baru saja keluar daerah," sebut Sekda.

Sehingga seluruh perusahaan di Rohul juga diminta bisa berperan dalam mengantisipasi Corona, sehingga Rohul nantinya bebas Corona. Bila ada karyawan perusahaan dicurigai tanda - tanda seperti Corona, maka diminta segera melaporkannya. Dan bagi karyawannya yang bepergian ke luar Rohul saat kembali harus dicek benar apakah dirinya bebas Corona atau tidak.(sr5, hr)

Kami menerima tulisan mengenai informasi yang bernilai berita
Silahkan SMS ke 08117533365
atau Email: situsriau.redaksi@gmail.com
Lengkapi data diri secara lengkap.
----- Akses kami via mobile m.situsriau.com -----

Redaksi | Email | Galeri Foto | Pedoman Media Siber
Copyright 2012-2020 PT. SITUS RIAU INTIMEDIA, All Rights Reserved