Kamis, 25 April 2024  
Hukrim / Mobil Kembali Terjun Bebas ke Sungai Kampar, Adakah Mistis di KM 77-78 Rantau Merangin?
Mobil Kembali Terjun Bebas ke Sungai Kampar, Adakah Mistis di KM 77-78 Rantau Merangin?

Hukrim - - Minggu, 27/01/2019 - 20:44:26 WIB

KAMPAR, situsriau.com-  Sungai Kampar kembali 'diterjuni' mobil yang melintas dari arah Sumatera Barat menuju ke Bangkinang. Tepatnya titik kilometer 77-78 Jalan Lintas Riau-Sumbar, Minggu siang (27/1/19). Lokasi yang berada di Desa Merangin (Rantau Merangin) Kecamatan Kuok, menjadi lokasi kecelakaan tunggal mobil Honda CRV.

Lokasi yang sama sebelumnya juga pernah terjadi kecelakaan tunggal, setelah mobil Innova berpenumpang empat orang hilang kendali, hingga terjun ke jurang sedalam 50 meter dan masuk ke Sungai Kampar tersebut mengakibatkan 2 orang tewas.
 
Kini di tempat yang sama, giliran Mobil CRV yang mengalami kejadian yang sama. Beruntung, sopir bernama Syamsir berhasil selamat setelah melompat dari mobilnya sebelum kendaraannya terjun ke jurang hingga masuk ke Sungai Kampar. Apakah ada hal mistis di lokasi kejadian, hingga saat ini belum ada keterangan dari pihak manapun.

Namun, informasi dari kepolisian menyebutkan, mobil Syamsir melaju dari arah Sumatera Barat (Sumbar) menuju Pekanbaru melewati jalur Rantau Merangin. Setibanya di lokasi kejadian, tiba-tiba CRV tersebut melebar ke kanan jalan.

Honda CRV ini langsung menabrak pembatas jalan berupa seng, lalu  masuk ke jurang sedalam 50 meter yang di bawahnya Sungai Kampar. Sebelum mobil tersebut masuk ke jurang, Syamsir sempat melompat ke luar.
 
"Korban berhasil selamat dan mengalami patah tangan kanan. Ketika itu dirinya langsung dilarikan ke Puskesmas lalu dirujuk ke rumah sakit di Pekanbaru," kata Kepala Satlantas Polres Kampar AKP Fauzi. (sr3,in) 

Kami menerima tulisan mengenai informasi yang bernilai berita
Silahkan SMS ke 08117533365
atau Email: situsriau.redaksi@gmail.com
Lengkapi data diri secara lengkap.
----- Akses kami via mobile m.situsriau.com -----

 
Redaksi | Email | Galeri Foto | Pedoman Media Siber
Copyright 2012-2020 PT. SITUS RIAU INTIMEDIA, All Rights Reserved