Jum'at, 29 Maret 2024  
Wako Firdaus Temui Menteri PAN-RB, Usulkan Penambahan ASN dan Rekrut Tenaga Honorer

Advetorial Pekanbaru - - Rabu, 16/08/2017 - 21:02:46 WIB

PEKANBARU, situsriau.com- Pemerinatah Kota Pekanbaru mengatakan saat ini terjadi kekurangan pegawai baik aparat sipil nasional (ASN) yang lebih dikenal dengan PNS maupun tenaga kerja kontrak dibeberapa dinas yang ada.

Sementara,  pemerintah pusat sejauh ini belum memberikan izin untuk penambahan pegawai dilingkungan pmerintahan Kota Pekanbaru.  Untuk mencari solusi terkait kekurangan pegawai ini, maka Walikota Pekanbaru bersama kepala dinas terkait langsung menemui Menteri Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PAN-RB) Republik Indonesia.

"Besok saya bersama dengan tim akan pergi ke Jakarta menemui pihak
KemenPAN RB. Tujuan kedatangan kita  ini tentulah dalam rangka berjuang mendapatkan izin menambah pegawai negeri sipil (PNS) atau izin merekrut pegawai kontrak," kata Firdaus saat ditemui awak media, Senin (14/8/17) di Pekanbaru.

Diakui Firduas, saat ini Pemko Pekanbaru memang sedang mengalami krisis kepegawaian. Memang krisis pegawai tidak terjadi pada semua organisasi perangkat daerah (OPD), tetapi beberapa instansi yang berhubungan langsung dengan masyarakat umum seperti pendidikan dan kesehatan, perlu mendapat perhatian serius.

"Krisis pegawai ada pada tenaga pengajar, tenaga kesehatan, personil Dinas Kebakaran dan Satpol PP. Jika ditotal jumlahnya mencapai 3.000 pegawai negeri sipil dibutuhkan segera," kata Firdaus.

Foto Didis SitusRiau.

Dikatakannya, hal tersebut terjadi karena dalam tiga tahun belakangan ini kita tidak pernah melakukan perekrtutasn PNS baru, bahkan sebaliknya kita setiap tahun mengalami pengurangan pegawai. Mulai dari pensiun, pindah dan meninggal," jelas Firdaus.

Untuk meyakinkan pihak KemenPAN RB agar mengizinkan Pemko menambah pegawai, pihak Pemko Pekanbaru sudah mempersiapkan pemaparan dengan data yang detail. Selain itu, pihaknya juga akan  menyodorkan dua opsi ke KemenPAN RB.

'Kita akan menyodorkan dua opsi kepada pusat, pertama adanya slot tambahan untuk CPNS atau membolehkan Pemko Pekanbaru merekrut pegawai tidak tetap dengan catatan disesuaikan dengan anggaran yang ada," katanya.

Dalam kesempatan tersebut, Firdaus juga berharap upaya Pemko ini membuahkan hasil dan mohon doa serta dukungan dari masyarakat Pekanbaru.  "Semoga upaya kita ini memperoleh hasil yang diinginkan, karena sekarang kita sudah krisis pegawai. Untuk jumlahnya saja kita kekurangan apalagi kualitasnya," ungkap Wako Firdaus MT.

Foto Didis SitusRiau.

Sementara itu, Pelaksana tugas Kepala Badan kepegawaian Daerah (BKD) Pekanbaru M.Jamil usai mendampingi Walikota Pekanbaru menemui Menteri PAN-RB di Jakarta, Selasa (15/8/2017) mengatakan pihaknya optimis salahh satu dari dua opsi yang telah diajukan akan diakomodir oleh KemenPAN-RB.

"Kita tentu optimis upaya penambahan pegawai ini  akan disetujui. Kondisi kekurangan pegawai ini sudah kita rasakan sejak tiga tahun terakhir," ungkapnya.

Seperti diketahui, saat ini Pemko Pekanbaru juga sedang mempersiapkan alat kesehatan dan perekrutan tenaga kerja untuk operasional tenaga kesehatan yang akan ditempatkan di RSuD milik Pemko Pekanbaru yang terletak di Jalan Garuda Sakti Kecamatan Tampan.

Selain itu, dibidang pendidikan beberapa sekolah juga sedang membutuhkan tambahan tenaga kerja disamping tenaga kerja untuk operasional SMK milik Pemko Pekanbaru yang terletak di Jalan Gardu Indul PLN Keluarahan Air Hitam Kecamatan Payung Sakaki. (ADV)


36 Gugur SKD Sesi I, Ada Ujian Susulan Bagi Peserta Positif Covid
DPRD Pekanbaru Ingatkan Tak Ada Permainan dalam Seleksi PPPK
Dewan Tegaskan Reklame dan Bando Ilegal di Pekanbaru harus Disegel
Hari Ini Pemko Pekanbaru Luncurkan Bus Vaksin Keliling, Ini Pesan Legislator
Job Expo Diharap Serap Pencari Kerja, Bukan hanya Habiskan APBD
Ketua DPRD Tak Usulkan 3 Nama Calon Pj, Waka Kirim Surat ke Kemendagri
Pedagang Tugu Keris Batal Direlokasi Pemko, Ini Kata Anggota DPRD Pekanbaru
Dinas Peternakan Pekanbaru Diminta Edukasi Panitia Kurban Soal Tata Cara Menyembelih
Dewan Minta Pemko Awasi Keberadaan Jukir Ilegal di Pasar Ramadan
Keren! Pekanbaru Jadi Pilot Project Pengembangan Angkutan Massal
Dewan Sarankan Nama KIT Ubah Jadi KIP, Sebab...
DPRD Pekanbaru Panggil Pertamina dan Disperindag soal Kelangkaan Gas 3 Kg
DPRD Pekanbaru Sahkan Perda Rumah Kumuh
Dewan Minta Pemko Perbanyak Jumlah Tapping Box di Pekanbaru
Dewan Apresiasi Dishub Pekanbaru Kempeskan Ban Mobil Parkir Sembarangan
Berikut Nama-nama 45 Anggota DPRD Pekanbaru Masa Jabatan 2019-2024 yang Dilantik Hari Ini
Warga Sekitar Kebanjiran, Dewan Minta Pembangunan Pasar Induk Dihentikan Dulu
Dewan Desak Pemko Pekanbaru Siapkan Masterplan Atasi Banjir
Tanggungjawab KONI, DPRD Minta Kecamatan Jangan Mau Keluarkan Anggaran untuk Porkot
Dewan Soroti Semakin Beraninya LGBT Muncul di Khalayak Ramai
Tiga Eks DRPD Pekanbaru Masih Tahan Mobil Dinas
Legislator Pekanbaru Dukung Gaji Pasukan Kuning Tidak Dipotong
Pembebasan Lahan TNI AU dan RTRW Riau Jadi Kendala Pembangunan Rel Kereta Api
Dewan Kritisi Kenaikan Tarif Parkir Sepihak Bandara SSK II
Akhir Juli, DPRD Pekanbaru Targetkan Perda KLA Disahkan
Redaksi | Email | Galeri Foto | Pedoman Media Siber
Copyright 2012-2020 PT. SITUS RIAU INTIMEDIA, All Rights Reserved