Kamis, 25 April 2024  
Sport / Atlet Asal Riau Torehkan Prestasi di Kejuaraan Dunia Angkat Besi
Atlet Asal Riau Torehkan Prestasi di Kejuaraan Dunia Angkat Besi

Sport - - Sabtu, 22/10/2016 - 19:10:04 WIB

PENANG, situsriau. com - Srikandi Riau kembali torehkan prestasi di dunia internasional dalam bidang olahraga. Kali ini, Nur Vinatasari, atlet angkat besi andalan Riau raih tiga medali perak pada Kejuaraan Dunia Angkat Besi Remaja di Penang, Malaysia, Sabtu (22/10/16).

Turun di kelas 44 kg, Nur meraih perak untuk jenis angkatan Snatch 66 kg, kemudian Clean and Jerk 78 kg serta total angkatan 144 kg. 

"Nur berhak atas tiga medali perak karena tampil pada single event dimana aturannya setiap atlet berhak atas medali dari jenis angkatan Snatch, Clean and Jerk serta total angkatan. Kalau pada multi event hanya 1 medali yang ditentukan dari total angkatan saja," kata Sony Kasiran yang turut menjadi wasit pada kejuaraan dunia tersebut.

Medali emas di kelas ini diraih Manuel Andrea Berrii Zuluaga dari Kolombia dengan total angkatan 154kg dan perunggu untuk Rosielis Coromoto Quintana Mendoza dari Venezuela dengan total angkatan 139kg. 

Menurut Sony Kasiran, keberhasilan Nur Vinatasari bersaing di kelas 44 kg tidak terlepas dari strategi yang diterapkan pelatih Edy Santoso pada saat Nur melakukan angkatan Snatch.

"Edy berani mengambil keputusan menaikkan angkatan Snatch Nur yang gagal 60 kg pada angkatan pertama menjadi 62 kg pada angkatan kedua untuk memastikan medali perak. Sebab, saingannya lifter Rosielis telah dua kali gagal dalam angkatan Snatch 62 kg," katanya.

Strategi yang dilakukan Edy sukses. Pada kesempatan kedua Nur sukses mengangkat beban seberat 62 kg untuk mengimbangi Rosielis yang berhasil melakukan angkatan 62 kg di kesempatan ketiga.

"Di angkatan kedua saja Nur telah berhasil mengamankan medali perak karena sesuai aturan jika angkatan sama pemenang ditentukan lewat bobot badan yang lebih rendah. Saat tampil, Nur itu memiliki berat badan 43,55 kg dan Rosielis 43,56 kg," ujarnya.

Di jenis angkatan Clean & Jerk, Eddy Santoso yang didampingi Avenash Pandoo juga sukses mengamankan medali perak yang sekaligus untuk total angkatan. Pada Kejuaraan Dunia Angkat Besi Remaja di Penang Malaysia itu, Indonesia hanya mengirimkan 2 lifter yakni Nur Vinatasari (putri) dan Muhammad Halim (putra) kelas 62 kg. Lifter Muhammad Halim akan bersaing dengan lifter Uzbekistan, Bulgaria dan Rusia.

Kejuaraan Dunia Angkat Besi Remaja yang diikuti 60 negara akan berlangsung hingga 25 Oktober 2016. (sr5, gr)

Kami menerima tulisan mengenai informasi yang bernilai berita
Silahkan SMS ke 08117533365
atau Email: situsriau.redaksi@gmail.com
Lengkapi data diri secara lengkap.
----- Akses kami via mobile m.situsriau.com -----

 
Redaksi | Email | Galeri Foto | Pedoman Media Siber
Copyright 2012-2020 PT. SITUS RIAU INTIMEDIA, All Rights Reserved