Jum'at, 26 April 2024  
Walikota Pekanbaru Terima Penghargaan Satya Lencana Karyabhakti Praja Nugraha

Advetorial Pekanbaru - - Senin, 29/04/2019 - 09:32:21 WIB

PEKANBARU, situsriau.com- Prestasi tingkat nasional kembali disematkan kepada Walikota Pekanbaru Firdaus MT. Kali ini, Menteri Dalam Negeri (Mendagri), Tjahjo Kumolo memberikan penghargaan Satya Lencana Karyabhakti Praja Nugraha kepada orang nomor satu di Kota Pekanbaru tersebut.

Penghargaan dari Kemendagri tersebut diberikan dalam rangka peringatan Hari Otonomi Daeara (Otda) ke-23 yang diselenggarakan di kabupaten Banyuwangi, Jawa Timur. 

Penghargaan tersebut dalam Evaluasi Kinerja Penyelenggaraan Pemerintahan Daerah (EKPPD) terhadap Laporan Penyelenggaraan Pemerintahan Daerah (LPPD) tahun 2017.

Penyerahanp penghargaan dalam bentuk piagam dan trofi oleh Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tjahjo Kumolo diterima langsung oleh kepada Walikota Pekanbaru, Jumat (26/4/2019).

“Saya atas nama Pemko Pekanbaru berterimakasih kepada Pak Menteri yang telah memberikan penilaian kinerja pemerintah kota pekanbaru. Terimakasih juga kepada semua jajaran pemerintah Sekda, OPD OPD serta Camat, Lurah, RT dan TW dan juga seluruh masyarakat Kota Pekanbaru,” kata Firdaus, 

Firdaus menambahkan, berkat tata kelola pemerintah yang baik, tentunya  mencerminkan kerja sama yang baik antara pemerintah, eksekutif, legislatif serta Forkopimda. Karena telah bersinergi dalam membimbing pelaksanaan pekerjaan-pekerjaan pembangunan terutama lelang dalam pengawasan pembangunan yang pemerintah lakukan. 

Gambar mungkin berisi: 3 orang, termasuk Testy Sari Destiansyah, orang tersenyum, orang berdiri

“Terimakasih kepada semua yang telah bekerja sama di dalam membangun Pekanbaru khususnya eksekutif tentunya yang telah kita bersama bekerja keras, bekerja cerdas dan bekerja ikhlas. Sehingga tata kelola pemerintah kita laksanakan mendapat penilaian dengan prestasi terbaik,” ungkap Firdaus.

Sementara itu, Asisten I bidang Pemerintahan Sekretariat Daerah Kota (Setdako) Pekanbaru Azwan, mengucapkan terimakasih kepada stakeholder dan OPD atas kerja kerasnya, sehingga Pemko Pekanbaru mendapat Penghargaan Satya Lencana Karya Bhakti Praja Nugraha.

Penghargaan Satya Lencana Karya Bhakti Praja Nugraha, adalah merupakan penghargaan tertinggi negara, terhadap kinerja Otonomi Daerah, dalam penyelenggaraan urusan Pemerintahan Daerah.

"Penghargaan Satya Lencana Karya Bhakti Praja Nugraha yang diterima Pemko Pekanbaru merupakan tanda keberhasilan daerah otonom, dan ini penghargaan tertinggi negara, yang akan diberikan langsung oleh Presiden nantinya," ujar Azwan didampingi Kabag Humas Pemko Pekanbaru Mas Irba.

Dikatakannya, proses penilaian untuk mendapatkan Satya lencana ini cukup panjang, ada upaya sangat luar biasa dari semua pemangku kebijakan untuk mendapatkan ini. Tim penilaian juga oleh tim yang dibentuk langsung oleh Presiden, dan keberhasilan ini merupakan penilaian tahun 2017, sedangkan penilaian tahun 2018 masih berjalan.

"Jika tiga tahun berturut-turut dapat penghargaan ini, kepala daerah yang memimpin daerah otonom, akan mendapatkan penghargaan tinggi yang diberikan oleh negara, disebut Parasamya Purna Karya Nugraha," demikian Azwan. (advertorial)

Gambar mungkin berisi: 2 orang, orang tersenyum, orang berdiri

Kami menerima tulisan mengenai informasi yang bernilai berita
Silahkan SMS ke 08117533365
atau Email: situsriau.redaksi@gmail.com
Lengkapi data diri secara lengkap.
----- Akses kami via mobile m.situsriau.com -----

Redaksi | Email | Galeri Foto | Pedoman Media Siber
Copyright 2012-2020 PT. SITUS RIAU INTIMEDIA, All Rights Reserved