Jum'at, 26 April 2024  
Otonomi / Rangkaian HPN 2019, PWI Riau Taja LKTJ Ali Kelana
Rangkaian HPN 2019, PWI Riau Taja LKTJ Ali Kelana

Otonomi - - Rabu, 07/11/2018 - 22:23:28 WIB

PEKANBARU, situsriau.com - Dalam rangka menyambut dan meriahkan Hari Pers Nasional (HPN) 2019, Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Riau kembali akan menggelar Lomba Karya Tulis Jurnalistik (LKTJ) Ali Kelana.

Khusus LKTJ ini, temanya "Anti Hoax". Dan tulisan sudah bisa diserahkan ke panitia mulai Desember 2018 dan paling lambat diterima panitia pada 31 Januari 2019.

"Untuk LKTJ tahun 2019, kita akan mempersiapkan hadiah menarik plus trophy," ujar Ketua PWI Riau H Zulmansyah Sekedang dalam rapat Pembubaran Panitia Kongres PWI, Pembentukan Panitia HPN 2019 dan Pembahasan soal UKW di ruang rapat Kantor PWI Riau, Jalan Arifin Achmad, Pekanbaru, Rabu, (07/11/2018).

Rapat tersebut dihadiri Ketua Dewan Penasehat PWI Riau Helmi Burman, Sekretaris PWI Riau Amril Jambak. Bendahara Umum PWI Riau Oberlin Marbun, Wakil Ketua Bidang Pendidikan PWI Riau Abdul Gaffur, Wakil Ketua Bidang Kesra Edhar Darlis, Wakil Ketua Bidang Advokasi/Hukum Anthony Harry, Ketua SIWO Harry B Koriun, Wakil Ketua Bidang Hubungan Kerjasama Abdul Kadir Bey dan sejumlah pengurus PWI Riau lainnya.

Rapat yang dipimpin Ketua PWI Riau Zulmansyah Sekedang tersebut juga dihadiri Anggota DPRD Riau Bagus Santoso.

Dalam rapat tersebut, juga langsung dipilih dan ditetapkan panitia penyelenggara HPN 2019 tingkat Provinsi Riau. Untuk Ketua Panitia dipercayakan kepada Abdul Kadir Bey, Sekretaris Panitia Elfi Khairi dan Bendahara Panitia Dara Fitria.

"Untuk HPN 2019 akan diselenggarakan di Surabaya," sebut Zulmansyah.

Sedangkan untuk HPN tingkat Provinsi Riau, sebut Zulmansyah, PWI Riau juga akan menggelar bakti sosial donor darah, pertandingan tenis meja dan turnamen domino.

"Untuk HPN 2019 mendatang, kita (PWI) kembali akan mengadakan kegiatan bakti sosial donor darah, pertandingan tenis meja dan domino," sebut

Selain HPN, kata Zulmansyah, PWI Riau juga akan menyelenggarakan Uji Kompetensi Wartawan (UKW). Untuk UKW nanti akan dilaksanakan pada 14 dan 15 Desember 2018.

"Untuk UKW nanti, Ketua Panitia kita percayakan kepada Abdul Gaffur dan Bambang Irawan," katanya.(rls) 

Kami menerima tulisan mengenai informasi yang bernilai berita
Silahkan SMS ke 08117533365
atau Email: situsriau.redaksi@gmail.com
Lengkapi data diri secara lengkap.
----- Akses kami via mobile m.situsriau.com -----

 
Redaksi | Email | Galeri Foto | Pedoman Media Siber
Copyright 2012-2020 PT. SITUS RIAU INTIMEDIA, All Rights Reserved